Kategori
KARYA ANAK BANGSA

Pancasila Meronta

Daftar-Pemain-Garuda-Merah-vs-Garuda-PutihAsasku asas asa

Maknaku makna masa

Dasarku dasar darma,  bukan drama

Diajarkan, bukan untuk dilontarkan semata

Dihafalkan,  bukan hanya untuk dikenang

Dilantunkan,  bukan hanya via lisan

Dinyanyikan,  bukan aku meminta penghormatan….

Penyembahan….

Bahkan penuhanan….

Akulah Pancasila

Yang sedang marah meronta

Marah karena buaya-buaya kota

Hancur karena ternoda

Noda -noda umat manusia

Noda – noda orang Indonesia

Yang lalai akan lara dan duka pejuang lama

Akulah Pancasila

Yang kaku membeku

Masyarakat tak lagi menengokku

Tak lagi menghiraukanku

Tak lagi mengingatku

Tak lagi aku digubris…..

Akulah Pancasila

Yang samar,  bahkan tiada

Tiada kedamaian

Tiada keadilan

Tiada peradaban yang beradab

Tiada pula nilai-nilai kemanusiaan yang telah aku tata kala Indonesia masih tertatih

Yang aku ajarkan ketika negeriku masih rapuh

Akulah Pancasila

Yang hanya mampu menatap masa

Masa-masa kriminalitas tanpa batas

Masa-masa pertumbuhan para tikus kantor

Masa-masa masyarakat bermoral neraka

Masa-masa pembunuhan membabi buta

Masa-masa kedamaian berpamit pulang pada ibu pertiwi

Akulah Pancasila

Yang merindukan generasi muda

Generasi yang merevitalisasi

Generasi yang mewarnai

Generasi yang mengimplementasi

Generasi yang memegang teguh diriku

Akulah Pancasila

Yang siap menyongsong perjuangan baru

Pergerakan baru

Menuju kejayaan Indonesiaku..

Karya : Rizka Nazila F. (Adawiyah’16)

Oleh Sang Penakluk

Rayon "Penakluk" Al-Adawiyah merupakan salah satu rayon PMII yang berada dibawah naungan Komisariat Sunan Ampel Malang. Rayon "Penakluk" Al-Adawiyah adalah rayon untuk Fakultas Psikologi UIN MALIKI Malang.

Tinggalkan komentar